Articles > Cara Menghapus KBLI di OSS

Cara Menghapus KBLI di OSS

May 10, 2024 7:12 am published by astuti

Saat hendak menjalankan sebuah bisnis, setiap perusahaan baik itu perorangan maupun badan usaha wajib mendaftarkan kegiatan usahanya pada layanan Online Single Submission (OSS) untuk memperoleh Nomor Induk Berusaha (NIB). Salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah mengisi data usaha termasuk memilih Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI).  KBLI merupakan kode yang digunakan untuk meng klasifikasikan berbagai jenis usaha berdasarkan aktivitas atau layanan yang dilakukan oleh perusahaan. KBLI digunakan oleh pemerintah dan lembaga terkait dalam berbagai keperluan, termasuk dalam proses perizinan, pelaporan statistik ekonomi, dan analisis industri. Dengan KBLI, setiap perusahaan dapat diklasifikasikan secara tepat sesuai dengan jenis usaha yang mereka jalankan.

KBLI yang dipilih oleh perusahaan saat mengisi data usaha akan menentukan jenis perizinan usaha yang harus dimiliki. Seiring berjalannya waktu, adakalanya perusahaan berhenti atau mengganti bidang usaha yang dijalankannya sehingga KBLI yang sebelumnya sudah tidak relevan lagi. Jika terjadi hal demikian, maka perusahaan harus mengganti atau menghapus KBLI dari kegiatan usaha yag sudah tidak dijalankan lagi. Menghapus KBLI yang tidak relevan sangat penting untuk memastikan keakuratan data perusahaan di OSS. KBLI yang tidak relevan dapat menyebabkan kesalahan dalam pengklasifikasian jenis usaha, yang pada gilirannya dapat memengaruhi proses perizinan dan regulasi perusahaan.

Adapun cara menghapus KBLi di OSS, adalah sebagai berikut:

  1. Login kea kun OSS menggunakan akun dan password
  2. Pilih menu “ubah data perusahaan”
  3. Di halaman “ubah data perusahaan” cari dan pilih kode KBLI yang ingin dihapus.

Pelaku usaha dapat memanfaatkan fitur pencarian  untuk memastikan Anda menghapus KBLI yang tidak relevan dengan bisnis Anda. Gunakan kata kunci yang sesuai dengan jenis usaha Anda dan teliti setiap KBLI yang terdaftar.

Selanjutnya, lakukan verifikasi perubahan yang telah dilakukan sebagai langkah terakhir dalam proses penghapusan KBLI di OSS. Pastikan perubahan yang dilakukan telah tersimpan dengan benar dan data perusahaan telah diperbarui dengan akurat.

 

Mau urus pendirian perusahaan dan legalitas usaha dengan biaya terjangkau?? silahkan hubungi Lex Mundus sekarang juga melalui chat whatsapp pada halaman ini atau email ke [email protected]. Terima kasih.

Why Lex Mundus

Lex Mundus has been active in this Industry for more than 12 years and has showed a leading role in company establishment and strategic corporate market-entry services in Indonesia. Through our deep understanding on Indonesian regulatory system and business culture, and our close relationship with various Indonesian government officials, we would be able to offer you cost-efficient and highly effective services in Indonesia.

Business Consulting
  • Company Establishment
  • Immigration Services
  • Tax and Finance
  • Human Capital
  • Intellectual Property
  • Translation
Training
  • Corporate Legal Training
  • Tax and Finance Training
  • Certified Training
More